Anggota KPPS Saiyong Berpulang, KPU Bangkep Bakal Berikan Santunan

CAPT : Suasana duka rumah Jarman Jakir, anggota KPPS TPS I Desa Saiyong Kecamatan Tinangkung yang meninggal pada Rabu (21/2). [FOTO : ISTIMEWA]

SALAKAN POST, SALAKAN – Pemilu 2024 di Kabupaten Banggai Kepulauan diwarnai suasana duka dan haru yang datang dari Kecamatan Tinangkung.

Adalah Jarman Jakir anggota KPPS di TPS I Desa Saiyong dikabarkan menghembuskan nafas terakhir di RSUD Trikora Salakan sekira pukul 06.00 WITA.

Bacaan Lainnya

Informasi yang diperoleh media ini, Jarman berpulang setelah beberapa hari mengeluh kelelahan usai menjalankan tugas selama sehari di TPS pada 14 Februari 2024 lalu.

Dituturkan, usai hari pencoblosan, Jarmin masih sempat melakukan aktifitas kesehariannya.

Namun Rabu pagi (21/2), sang istri tiba-tiba terkejut saat mendapati tubuh sang suami sudah terbujur kaku, tak sadarkan diri di atas tempat tidurnya.

Tak Puas, sang istri kemudian mencoba membawa jasad Jarman ke RSUD Trikora. Sayangnya pihak rumah sakit pun menyatakan bahwa jiwanya sudah tidak tertolong.

Sehingga pada pukul 06.45 WITA, Jasad Jarmin akhirnya dipulangkan ke kediamannya menggunakan mobil ambulance.

Ketua KPU Bangkep, Supriatmo Lumuan saat dimintai keterangan terkait Keluarga korban, menyampaikan kemungkinan tentang adanya santunan.

Namun dia belum bisa memastikan bentuk santunan yang akan diberikan seperti apa. Karena dia mengaku masih harus berkoordinasi dengan kesekretariatan KPU.

“Saya masih koordinasi dengan sekretariat (KPU) yang mengurus itu (tentang santunan),” kata Supriatmo kepada media ini.

Dia pun saat dimintai keterangan via whatsapp oleh media ini tengah sedang berada dalam perjalanan menuju rumah duka. (Rif)

Pos terkait