Kerja Sama Sektor Perikanan Bangkep – Morowali Utara, Tinggal Selangkah Lagi

CAPT : Ferdy Salamat, S.T.,M.Si.,IPM, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Banggai Kepulauan,

SALAKAN POST, SALAKAN – Kerja sama antara Kabupaten Banggai Kepulauan dan Kabupaten Morowali Utara di sektor perikanan, sebentar lagi akan segera dilangsungkan.

Kepala Dinas Perikanan, Ferdy Salamat mengatakan, progress kerja sama kedua daerah itu hanya menyisakan satu tahap lagi.

Bacaan Lainnya

“Masih satu langkah lagi yang harus diselesaikan, sebelum kerja sama kita jalankan dengan morowali utara,” kata Ferdy

Satu langkah tersebut Menurut Ferdy yaitu berkaitan dengan jenis dan harga ikan yang dibutuhkan di Kabupaten Morowali Utara.

Apabila pemerintah kabupaten Morowali Utara sudah menetapkan jenis ikan yang dibutuhkan, Pemda Bangkep akan mengecek ketersediaannya. Selanjutnya, tinggal menyepakati harga.

“Kita tinggal menunggu jenis ikan apa saja dan berapa harga yang ditetapkan untuk masing-masing jenis ikan. Kalau itu sudah, berarti kita sudah bisa jalan,” kata Ferdy.

Diketahui, awal Oktober 2023 lalu, Pj Bupati Banggai Kepulauan, Ihsan Basir bersama Wakapolres Bangkep, Raymond H. Datunsolang, SH didampingi sejumlah pejabat daerah, termasuk Kepala Dinas Perikanan telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) di sektor perikanan.

Dalam pertemuan di Rumah Jabatan Bupati Morowali Utara, dr. Delis tersebut, Ihsan Basir berharap kerja sama itu bisa mempererati jalinan kesepahaman antara daerah.

Tak kalah penting dari itu, kerja sama itu bisa menyerap tenaga kerja lebih banyak serta mendorong peningkatan perekonomian daerah. (Rif)

Pos terkait