Gelombang Pasang Ancam Pemukiman Warga di Tinangkung Utara

SALAKAN, LUWUK POST – Pemukiman warga di kawasan pesisir Kecamatan Tinangkung Utara Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep), terancam gelombang pasang air laut.

Gelombang pasang air laut yang terjadi selama kurang lebih sepekan terakhir, mulai mengancam pemukiman warga khususnya di Desa Ponding-Ponding dan Desa Tatakalai, sejak Senin (9/1).

Menanggapi informasi itu, Kepala Pelaksanan BPBD Bangkep, Saprin K. Pitter langsung menginstruksikan Tim Reaksi Cepat (TRC) ke lokasi, guna melakukan penanganan.

“Saya sudah turunkan TRC untuk membantu warga melakukan penanganan sementara guna mengurangi dampak ancaman gelombang pasang,” kata Saprin.

Penanganan sementara dilakukan dengan Menyusun bantalan-batalan sak berisi pasir di tepi pantai. Sehingga, dampak gelombang tida begitu dirasakan warga.

Pihaknya juga telah menghimbau warga setempat untuk terus waspada atas berbagai dampak dari kondisi cuaca ekstrem belakangan.

Sebelum itu, pihaknya juga telah mengirimkan himbauan resmi di 12 Kecamatan sebagai peringatan dini bagi warga yang bermukim di kawasan pesisir.

“Kalau untuk himbauan resmi, kita sudah kirim di 12 Kecamatan, untuk disampaikan ke warga yang bermukim di pesisir untuk berhati-hati dengan ancaman cuaca ekstrem,” tutur Saprin.

Sebagai garda terdepan dalam urusan keselamatan warga dari ancaman bencana, pihaknya senantiasa siap merespon laporan warga 1 x 24 jam. (Rif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *